Keuntungan Menggunakan Nitrogen Pada Ban


Keberadaan gas nitrogen yang digunakan untuk mengisi tekanan pada ban bukanlah hal baru dan sudah cukup lama di kenal, tetapi masih banyak para pengendara yang masih tidak mengetahui manfaat apa yang bisa didapat bila ban kendaraan diisi dengan gas nitrogen.
Menurut Tonny salah seorang manager dari bengkel Andala Ban di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan, walaupun sedikit lebih mahal dibandingkan di isi dengan angin biasa, ban yang di isi nitrogen memiliki banyak manfaat dibandingkan ban yang masih menggunakan angin biasa. Manfaat yang bisa didapat bila ban memakai nitrogen diantaranya sebagai berikut :
Pertama yang bisa dirasakan adalah bantingan suspensi mobil akan terasa lebih lembut dibandingkan jika ban masih di isi dengan angin biasa. Hal ini karena gas nitrogen dapat menjaga elastisitas ban yang digunakan, sehingga kelenturan karet ban menjadi terjaga.
Nitrogen dapat menutup pori-pori karet ban dengan baik, membuat tekanan ban bertahan lebih lama, lebih kurang hingga 1 bulan lamanya, berbeda hal dengan angin biasa yang biasanya setelah 4 atau 5 hari tekanannya mengalami pengurangan. Selain itu nitrogen dapat juga memberi lapisan semacam oli, yang dapat membuat bagian dalam ban tidak mudah kering.
Nitrogen tidak mudah memuai dan terpengaruh temperatur panas, membuat tekanan ban yang di isi nitrogen mampu stabil saat kondisi ban sudah terpengaruh temperatur panas, baik itu saat mobil melaju pada kecepatan tinggi seperti saat melintasi jalan tol ataupun saat kondisi pemukaan jalan menjadi panas. Jika menggunakan nitrogen resiko pecah ban akibat tekanan ban yang meningkat dapat dikurangi.
Dalam keadaan darurat, seperti ketika ban bocor, nitrogen tetap bisa di campur dengan angin biasa. Tapi lebih baik, jika telah menemukan bengkel yang dapat mengisi ban dengan nitrogen, tekanan ban dikuras secepat mungkin dan kembali di isi dengan nitrogen.
Untuk mengisi ban dengan nitrogen, ban yang masih menggunakan angin biasa harus dikuras lebih dahulu, kurang lebih biaya untuk pengurasan dibanderol serta pengisian awal dengan nitrogen itu 20 ribu rupiah untuk satu ban, dan jika hanya menambah, biasanya dikenakan biaya 10 ribu rupiah untuk satu ban. Biasanya setelah ban di isi nitrogen, biasanya penutup pentil akan diganti dengan yang berwarna hijau terang sebagai tanda.
Memang di Indonesia, tempat pengisian nitrogen untuk ban umumnya hanya terdapat pada bengkel besar, tidak sama dengan pengisian angin biasa yang dapat ditemukan dipinggiran jalan atau bengkel kecil. Bila di isi dengan nitrogen, pengendara mendapatkan rasa aman dan nyaman yang lebih saat berkendara.

ads

Ditulis Oleh : Unknown Hari: 20.31 Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar

 

Pengikut

About